Soal dan Jawaban Tentang Perangkat lunak II Sistem Informasi - Yulidamanda.blogspot.com

Soal dan Jawaban Tentang Perangkat lunak II Sistem Informasi

Soal dan Jawaban Tentang Perangkat lunak


1. Sebutkan pengertian dari perangkat lunak ? Perangkat lunak adalah  sebagai sekumpulan data elektronik, yang tersimpan dan kemudian dikendalikan oleh perangkat komputer.

2. Sebutkan fungsi dari perangkat lunak? Secara umum perangkat lunak pada komputer memiliki dua fungsi utama. Fungsi yang pertama sebagai pemroses data, perintah atau instruksi khusus. Dengan begitu, pengguna bisa mengoperasikan komputernya sesuai dengan hasil kerja yang diinginkan. Selain itu, fungsinya adalah untuk sarana interaksi yang mengkoneksikan pengguna dengan perangkat kerasnya.

Baca juga : Kelebihan dan Kelemahan Window Xp

3. Sebutkan contoh dari perangkat lunak dan berikan contohnya ?

a. Software System
Terdapat sejumlah perangkat lunak yang digunakan sebagai sistem operasi komputer. Contohnya adalah Linux, Mac dan Windows. Sistem operasi Windows lebih banyak digunakan karena harganya lebih murah daripada Mac.
Wajar saja kalau pengguna Windows relatif lebih banyak ketimbang Mac dan Linux. Meskipun Linux tidak berbayar karena bersifat open source, tapi tetap kalah jumlah penggunanya dari Windows. Sebab Windows lebih mudah dalam cara pengoperasiannya.
b. Software Browser
Ketika anda ingin mencari informasi tertentu, biasanya akan melakukannya dengan bantuan situs pencari. Beberapa contoh perangkat lunaknya adalah Opera Mini, Internet Explorer, Mozilla Firefox, Chrome dan sebagainya.
Dari segi banyaknya pengguna, Chrome menempati posisi tertinggi. Sebab tampilannya lebih rapi, sehingga lebih nyaman dan menyenangkan saat digunakan.
c. Microsoft Office
Sesuai namanya perangkat lunak ini memang memiliki fungsi sebagai penunjang urusan perkantoran. Seperti pengetikan dokumen, akuntansi, media presentasi dan sebagainya. Sejumlah contoh dari software ini adalah Microsoft Word, Excel, Powerpoint, Outlook, Publisher dan sebagainya.
d. Paint Software
Perangkat lunak ini berfungsi sebagai pengolah gambar atau desain. Sehingga anda bisa membuat gambar atau pola tertentu, melakukan editing dan sebagainya. Beberapa contoh softwarenya adalah Corel Draw, Adobe Photosoft, Paint dan sebagainya.
e. Software Anti Virus
Serangan virus bisa menimpa setiap komputer, khususnya yang sering berselanjar di dunia maya, kerap mengunduh file dan sebagainya. Untuk itu, komputer membutuhkan sistem perlindungan agar tidak mudah terserang virus. Sebagai contoh adalah AVG, Norton, Avast, Smadav dan sebagainya.
Soal dan Jawaban Tentang Perangkat lunak II Sistem Informasi
Perangkat Lunak
4. Apa itu malware? Perangkat lunak ini dianggap sebagai perusak sehingga berbahaya bila disalahgunakan. Tujuan pembuatan software ini memang untuk menyusup bahkan merusak sistem jaringan komputer. Tentunya tanpa seizin dari pemiliknya. Istilah malware sudah umum digunakan sebagai penamaan bagi perangkat lunak yang bisa mengganggu perangkat komputer.
5. Sebutkan contoh perangkat lunak Software Browser? Opera Mini, Internet Explorer, Mozilla Firefox, Chrome dan sebagainya.

Baca Juga

No comments:

Post a Comment