CONTOH LATAR BELAKANG PERSEDIAAN BARANG MATERIAL - Yulidamanda.blogspot.com

CONTOH LATAR BELAKANG PERSEDIAAN BARANG MATERIAL

LATAR BELAKANG

Informasi merupakan hal yang sangat berperan dalam sebuah perusahaan, karena maju mundurnya sebuah perusahaan tidak akan lepas dari kebutuhan informasi. Informasi dibutuhkan untuk setiap pengambilan keputusan masalah yang ada berdasarkan pada informasi yang akurat dan dapat dipercaya. maka diperlukan suatu teknologi informasi yang baik dan dapat dipertanggungjawabkan dalam upaya menghimpun semua informasi yang dibutuhkan oleh perusahaan demi kemajuan perusahaan. Dalam mengatasi masalah tersebut sebagian besar perusahaan menerapkan berbagai teknologi informasi untuk mendukung seluruh kegiatan di dalam perusahaan.

CONTOH LATAR BELAKANG MASALAH PERSEDIAAN BARANG
Proposal

Kemajuan jaman menuntut setiap dunia usaha untuk semakin meningkatkan prestasi baik perusahaan dagang maupun perusahaan yang bergerak dibidang jasa. Hampir seluruh bidang usaha membutuhkan ketelitian serta kemampuan dalam merancang sistem persediaan barang yang dibantu mesin komputer, sehingga diharapkan dapat menghasilkan informasi yang dibutuhkan oleh semua pihak terutama kegiatan operasional perusahaan. Menyadari hal tersebut, maka PT Bayang Bungo dalam melakukan persediaan barang harus dapat memenuhi kebutuhan rencana distribusi, karena jika persediaan barang tidak dipenuhi akan menghambat proses transaksi persediaan, dan apabila perusahaan tidak dapat memenuhi permintaan maka dapat merugikan perusahaan dalam hal image yang kurang baik.

Sistem persediaan barang membutuhkan penanganan yang cepat, dan tepat. Tanpa adanya persediaan, maka akan mengakibatkan kerja karyawan dalam melakukan kewajiban yang tertunda dan dapat mengalami kerugian pada perusahaan. Sistem persediaan yang baik  sangat diperlukan untuk mengurangi atau meminimalisasi terjadinya kesalahan pada saat proses permintaan barang, tentunya perusahaan dapat memberikan informasi berupa laporan persediaan yang baik.

Baca Juga :


Selama ini, sistem persediaan barang material masih dikerjakan pencatatan secara manual  sering kali menyulitkan dalam hal pencarian data pada saat dibutuhkan. Pencatatan yang dilakukan secara manual juga menyebabkan adanya data atau berkas yang hilang. Dimana terdapat banyak kekurangan yang akan timbul akibat sistem manual sering terjadi keterlambatan penyusunan laporaan, kesalahan pencatatan dan perhitungan. Melihat permasalahan tersebut, maka dibutuhkan sebuah solusi untuk mengatasinya yaitu dengan membangun suatu sistem yang dapat mengolah data persediaan secara cepat, akurat dan keamanan data yang terjamin.

Berdasarkan uraian diatas dengan melihat pentingnya data persediaan, maka penulis membuat suatu sistem persediaan barang material dengan  program aplikasi menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0, database Microsoft SQL Server 2000, dan mengangkat judul dan data yang ada, penulis tertarik untuk menulis Proposal Penelitian dengan judul “Analisis Dan Perancangan Sistem Persediaan Barang Material Pada PT Bayang Bungo”. 


PENUTUP

Demikianlah latar belakang masalah Persediaan Barang, semoga artikel ini bermanfaat

Baca Juga

No comments:

Post a Comment