VISUAL BASIC 6.0
Visual Basic 6.0 adalah salah satu produk bahasa pemrograman yang dikeluarkan oleh Microsoft, salah satu perusahaan software terkemuka didunia. Visual Basic 6.0 merupakan bahasa pemrograman yang mudah digunakan untuk pengembangan aplikasi, baik itu aplikasi kecil maupun aplikasi besar.
Baca Juga :
Baca Juga :
Form Aplikasi Visual Basic 6.0 |
PENGERTIAN VISUAL BASIC 6.0 DAN KOMPONEN-KOMPONENNYA
Komponen-Komponen Visual Basic 6.0
- Menu :Pada bagian menu, terdapat tiga belas menu utama, yaitu menu File, Edit, View, Project, Format, Debug, Run, Query, Diagram, Tools, Add-Ins, Window dan Help.
- Toolbar : Toolbar fungsinya sama seperti fungsi dari menu, hanya saja pada toolbar pilihan-pilihan berbentuk icon.
- Toolbox : Toolbox adalah tempat di mana kontrol-kontrol diletakkan. Kontrol-kontrol yang terdapat pada toolbox dipakai dalam pembuatan program aplikasi
- Project Explorer : Project Explorer adalah tempat untuk melihat daftar dari form dan module yang digunakan dalam proyek.
- Properties Window : Properties Window adalah tempat untuk properti dari setiap objek kontrol. Properties Window juga dipakai untuk mengatur properti dari objek kontrol yang dipakai.
- Form Layout Window : Form Layout Window berfungsi untuk melihat posisi form pada layer monitor pada waktu program dieksekusi.
- Form : Form adalah tempat anda membuat tampilan (user interface) untuk program aplikasi anda.
- Kode Editor : Kode Editor adalah tempat di mana anda meletakkan atau menuliskan kode program dari program aplikasi anda.
Demikianlah penjelasan singkat tentang bahasa pemrograman Visual Basic 6.0, untuk lebih mendalam tentang tools ini tentunya kita harus terjun langsung ke coding atau kita harus praktek dengan orang yang lebih paham.
No comments:
Post a Comment