PERSIAPAN DAN PENGOLAHAN TANAH TANAMAN SORGUM - Yulidamanda.blogspot.com

PERSIAPAN DAN PENGOLAHAN TANAH TANAMAN SORGUM

Teknik persiapan lahan dan pengolahan tanah tanaman sorgum

Persiapan lahan pada tanaman sorgum adalah dengan membersihkan lahan dari sisa tanaman sebelumnya,   dibersihkan dari gulma yang mampu menurunkan produktivitas tanaman yang dibudidayakan. Pengolahan tanah memiliki tujuan antara lain yaitu untuk memperbaiki struktur dari tanah tersebut, memperbesar persediaan air, mempercepat pelapukan, meratakan tanah dan memberantas gulma. Sebaiknya pengolahan tanah paling baik dilakukan 2  sampai 4 minggu sebelum tanam.       
Sedangkan dari pengolahan tanah pada tanaman sorgum adalah tergantung dari tanah yang akan dibudidayakan, misalkan tanah yang memiliki strukutur tanah yang baik yaitu gembur tidak perlu dilakukan pengolahan tanah hanya perlu dilakukan pengolahan tanah secara ringan yaitu dengan meratakan tanah tersebut, kemudian langsung dibuat petakan-petakan dan saluran drainase untuk mengantisipasi kelebihan air. Sedangkan pada tanah yang memiliki struktur tanah yang jelek perlu dilakukan pengolahan tanah yaitu dengan cara lahan dibersihkan dari sisa-sisa tanaman sebelumnya, kemudian dicangkul atau dibajak 2 kali setelah itu baru digarus dan diratakan. Setelah tanah diratakan, dibuat saluran drainase di sekeliling atau di tengah lahan. Ukuran petakan disesuaikan dengan keadaan lahan. Untuk lahan yang hanya mengandalkan residu air tanah, pengolahan hanya dilakukan secara ringan dengan mencangkul tipis permukaan tanah untuk mematikan gulma.

PENYIAPAN DAN PENGOLAHAN TANAH TANAMAN SORGUM
Tanaman Sorgum

Baca Juga :

Baca Juga

No comments:

Post a Comment